Super Creamy dan Segar, Begini Resep dan Cara Buat Mango Sago Dessert Dari Hongkong

February 11, 2022Clarissa
mango-sago

Prep time: 30 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 6 – 8 Porsi

Begitu melihat sajian ini auto-ngiler pasti tak terelakkan ya Bun.. ??. Mango Sago memang punya rasa manis, creamy dan segar yang bikin nagih. Biasa disajikan dingin dalam gelas atau jar, sungguh segar saat cuaca panas!

Ingin juga menghadirkannya di rumah, yuk simak resep lengkapnya berikut ini Bun! ??

Mango Sago by @ linagui.kitchen


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Mango Sago Dessert

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 6 – 8 Porsi

Saat musim mangga, maka dessert asal Hongkong ini pun akan pula berseliweran di akun para home bakers. Tak mengherankan karena dessert ini memang tak pernah bikin bosan. Ingin juga menghadirkannya di rumah, yuk bikin Bun!

Bahan-Bahan

Bahan Utama :

  • 4 buah Mangga (sebagian potong dadu, dan sisanya diblender halus)
  • 1 kaleng Susu evaporated
  • Susu Kental Manis secukupnya

Bahan Jelly :

  • 1 bungkus Nutrijell rasa mangga
  • 75 gr Gula pasir
  • 500-600 ml Air

Bahan Sagu Mutiara :

  • 150 gr Sagu mutiara (warna putih)
  • 1200 ml Air + 200 ml + 100 ml
  • Daun pandan

Cara Membuat

Jelly Mangga :

  • Tuang nutrijel dan gula pasir pada panci, aduk rata kemudian tuang air, aduk sampai rata, masak hingga mendidih.

  • Tuang ke loyang kotak, tunggu dingin, masukkan kulkas.

  • Potong dadu setelah jelly set

Sagu Mutiara :

  • Dalam panci tuang 1200 ml air dan daun pandan, panaskan hingga air mendidih.

  • Setelah mendidih, masukkan sagu mutiara dan masak dengan api sedang sekitar 10 menit sambil sesekali diaduk. Matikan api kompor dan tutup panci.
    diamkan 10 menit agar sagu mutiara cepat lembut dan lebih hemat gas.

  • Setelah didiamkan, buka tutup panci, akan terlihat sudah transparan tapi belum matang sempurna

  • Nyalakan api kembali dan tuang 200 ml air sambil dimasak aduk pelan hingga mendidih 10 menit. Gunakan api sedang supaya bagian bawah tidak mudah gosong.

  • Kemudian matikan api kompor lagi, diamkan 10 menit dan tutup pancinya.

  • Setelah 10 menit didiamkan, buka tutup panci, masukkan 100 ml air, nyalakan api sedang,

  • Masak sagu mutiara hingga matang berwarna bening/ transparan (sesekali diaduk)

  • Matikan api, biarkan sagu mutiara agak dingin tanpa diaduk (biarkan hingga suhu ruang). Notes: bila masih terlihat mata mutiara (butiran putih di tengah) biarkan saja, setelah dingin akan menjadi bening.

Penyajian :

  • Campur di mangkok besar: Jelly mangga dan sagu mutiara kemudian tuang 1 kaleng susu evaporated + susu kental manis secukupnya sesuai selera

  • Tuang secukupnya mangga yang sudah diblender ke dalam jar, lalu tuang campuran susu evaporated dengan jelly dan sagu mutiara, beri potongan mangga di atasnya.

  • Simpan di dalam kulkas hingga dingin, siap dihidangkan saat dingin.

    mango-sago

Source: https://www.instagram.com/p/CWnfzcUPT1M/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe