Resep Sambal Goreng Daging Terasi, Menu Sederhana Yang Lezatnya Nampol Bikin Kalap

March 21, 2022Anisa
sambel-goreng-daging-terasi

Prep time: 30 Menit

Cook time: 45 Menit

Serves: 10 Porsi

“Makan tanpa sambal bagai makan sayur tanpa garam.. “ ini bagi pecinta masakan pedas ya Bun.. ?. Apakah Bunda dan keluarga juga penikmat sambal, kalau iya maka pasti akan kian lahap dengan menu pilihan kali ini Sambal Goreng Daging Terasi.

So, tunggu apalagi, yuk buruan catat bahan-bahan yang dibutuhkan, dan segera praktikkan resep Sambal Goreng Daging Terasi ini di rumah!

Sambal Goreng Daging Terasi by @ tanialksn


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Sambal Goreng Daging Terasi

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 45 Menit
  • Porsi: 10 Porsi

Ada beragam varian sajian Sambal Goreng, semua lezat menggugah selera, salah satunya resep Sambal Goreng Daging Terasi ini. Yuk Bun, simak artikel ini dan temukan resepnya untuk dicoba di rumah!

Bahan-Bahan

Bahan Utama :

  • 750 gr Daging sapi, potong dadu
  • Garam, gula, kaldu jamur secukupnya
  • 1 sdm Terasi matang
  • 1 gelas Air
  • Minyak untuk menumis

Bumbu Halus :

  • 12 buah Cabe merah keriting
  • 20 buah Cabe rawit merah
  • 1 buah Tomat
  • Sebelum diblender, cabe sama tomatnya direbus dulu

Bumbu Iris:

  • 10 buah Cabe ijo besar
  • 15 buah Cabe merah keriting
  • 15 buah Cabe rawit merah
  • 8 siung Bawang merah
  • 5 butir Bawang putih

Bumbu Daun :

  • 2 lembar Daun salam
  • 4 lembar Daun jeruk
  • 1 batang Sereh, geprek
  • 1 jempol Lengkuas, geprek

Cara Membuat :

  • Presto daging selama 20 menit, atau jika tidak punya presto bisa direbus di panci menggunakan metode 5-30-7 (untuk lengkapnya bisa cari di google). Angkat daging, tiriskan.

  • Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, dan bumbu daun. setelah wangi masukkan semua cabe yang sudah diiris. Setelah cabe-cabenya layu masukkan bumbu halus, garam, gula, kaldu jamur, dan terasi. Masak sampai bumbu matang.

  • Masukkan daging dan 1 gelas air, aduk rata. Masak daging sampai air menyusut dan bumbu mengental, koreksi rasa, angkat dan sajikan.

    Video edited on Kapwing

Source: https://www.instagram.com/p/CWSggcLhKF3/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe