Resep Macaroni Schotel Panggang Lezat, Hidangkan Untuk Keluarga Terkasih Yuk!

December 18, 2021Clarissa
macaroni-schotel

Prep time: 30 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 2 – 3 Porsi

Kali ini bikin Macaroni Schotel Panggang lagi buat keluarga terzeyenk di rumah, menu favorit ini mah.. ngga perlu nunggu lama buat sajian ini habis tak bersisa.. ??, pastinya karena memang rasanya enaak banget! ??

Mom bisa coba resepnya di rumah, jika tanpa telur maka akan menghasilkan macaroni schotel yang lumer, tapi jika mom mau yang lebih set dan bisa dipotong rapi, maka coba versi resep berikut.. cusss! ??

Macaroni Schotel Panggang by @ sarongsarie


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Macaroni Schotel Panggang

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 2 – 3 Porsi

Jika ingin menyajikan hidangan spesial untuk keluarga di rumah, maka coba menu pilihan kali ini, Macaroni Schotel yang pasti lezatnya. Tertarik mencoba, yuk simak dan ikuti resepnya di artikel ini!

Bahan-Bahan :

  • 200 gr Macaroni
  • 3 buah Sosis sapi potong kecil-kecil, bisa diganti daging/ayam giling atau kornet
  • 1 butir Bawang bombay, potong kecil
  • 2 siung Bawang putih, cincang halus
  • 1,5 sdm Margarin untuk menumis
  • Secukupnya oregano, garam, kaldu bubuk
  • 3 butir Telur
  • 300 ml Susu cair
  • 100 gr Cheddar parut
  • 100 gr Mozzarella atau keju melt

Cara Membuat :

  • Rebus macaroni hingga matang (al dente), sisihkan.

  • Panaskan margarine, tumis bawang putih dan bombay sampai wangi matang.

  • Masukkan sosis, tumis sebentar. Tambahkan oregano, garam, kaldu bubuk secukupnya, tumis lagi dan sisihkan.

  • Dalam wadah, kocok 3 butir telur, masukkan susu cair, keju cheddar parut, dan tumisan sosis, macaroni, aduk rata. Jika dirasa kurang garam, kaldu bubuk bisa ditambah ya (sesuaikan selera).

  • Siapkan wadah anti panas, aku pake pyrex, tuang adonan makroni, ratakan.

  • Beri topping keju melt dan tabur parsley kering.

  • Panggang dengan suhu 150°C selama 20 menit atau sesuaikan oven masing-masing. Oven sudah dipanaskan terlebih dahulu ya.

  • Siap disajikan dengan saos tomat/ sambal.

    macaroni-schotel

    macaroni-schotel

    macaroni-schotel

Source: https://www.instagram.com/p/CU9NXVwLs8J/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe