Resep Balado Paru Super Gampil Rasa Laziz Bebas Amis

October 19, 2022Syafiqha
balado-paru

Prep time: 15 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 3 Porsi

Masih bingung besok mau menyajikan menu makan apa untuk keluarga di rumah, Bun? Bagaimana kalau Balado Paru, bikinnya super guampil Bun, rasa parunya lembut dan bebas amis. Dijamin acara makan kian berselera! Jadi langsung cek resep berikut, dan recook ya Bun!

Balado Paru by @ dita_dwistyani


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Balado Paru

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 3 Porsi

Masak olahan paru yuk Bun! Salah satu jeroan ini enak banget kalau dimasak dengan sambalado. Cuss intip resepnya dan sajikan lezatnya Balado Paru ini di rumah!

Bahan Bahan

Bahan Utama :

  • 300 gr Paru (rebus dengan rempah jahe, lengkuas dan daun salam)

Bumbu Ulek :

  • 6-7 siung Bawang merah
  • 1 bh Cabai merah besar
  • 30 gr Cabai keriting merah (sesuai selera)

Bumbu Lainnya :

  • ½ sdt Garam
  • ½ sdm Gula
  • 1 sdt Kaldu jamur

Cara membuat :

  • Rebus paru dengan rempah-rempah seperti daun salam, jahe dan lengkuas.

  • Setelah itu tiriskan dan potong-potong kotak.

  • Rebus bawang merah, cabai besar dan cabai keriting agar mudah diulek.

  • Setelah lunak, angkat kemudian ulek bumbu.

  • Tumis bumbu dengan minyak secukupnya.

  • Masukkan garam, gula, kaldu jamur dan aduk merata.

  • Masukkan potongan paru, kemudian air secukupnya. Aduk merata hingga paru dan bumbu tercampur rata.

  • Biarkan airnya menyusut kemudian koreksi rasanya dan angkat.

  • Sajikan selagi hangat.

Source: https://www.instagram.com/p/CYY07QfP91T/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe