Rahasia Terbongkar! Ternyata Ini Resep Banana Bread a la Gerai Kopi Dunia, Buruan Coba di Rumah!

December 15, 2021Anisa
banana-bread

Prep time: 15 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 14 Potong (2 loyang kecil ukuran 14x7 cm)

Kelezatan Banana Bread memang ngga ada matinya ya mom.. sampai gerai kopi kelas dunia St**bucks pun menjadikannya salah satu menu pendamping menyesap nikmatnya kopi. Dan kabar baiknya sekarang mom bisa membuatnya sendiri di rumah lho!

Tekstur Banana Bread yang lembut dan moist berpadu dengan bagian crunchy yang dibawa oleh si kacang almond. Soal kemudahan membuatnya, resep yang satu ini tinggal aduk-aduk saja tanpa butuh mixer sama sekali. Jadi tunggu apalagi, yuk dicoba!

Banana Bread by @ bundanina_kitchen


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Banana Bread

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 14 Potong (2 loyang kecil ukuran 14x7 cm)

Punya pisang Cavendish atau pisang ambon terlalu matang mom? Cuss coba resep rahasia cake pisang a la gerai kopi kenamaan dunia yang terkenal yummy itu. Ssst.. buruan intip resepnya!

Bahan-Bahan :

  • 2-3 buah Pisang matang, lumatkan, jangan terlalu halus
  • 180 gr Tepung terigu
  • 1 sdt Soda kue
  • 1/4 sdt Garam
  • 100 gr Gula palem
  • 100 ml Minyak
  • 2 sdm Susu/ buttermilk
  • 1 butir Telur ukuran sedang
  • 1 sdt Vanilla paste
  • Almond cincang untuk topping

Cara Membuat :

  • Dalam bowl, campur tepung terigu yang telah diayak, soda kue dan garam, aduk rata dan sisihkan.

  • Di wadah lain, campur gula palem, minyak, susu/ buttermilk, telur dan vanilla paste. Aduk hingga tercampur rata dan sisihkan.

  • Tuang bahan basah ke bahan kering, aduk rata.

  • Masukkan pisang yang sudah dilumatkan, aduk kembali sampai rata tapi jangan over mix.

  • Tuangkan adonan ke dalam loyang yang telah dialasi baking paper dan diolesi mentega dan tepung tipis. Taburi atasnya dengan almond cincang.

  • Panggang dengan suhu 165 – 170°C selama 45-60 menit ini tergantung oven masing-masing serta ukuran loyang yang digunakan. Lakukan test tusuk untuk memastikan adonan sudah matang.

Tips :

  • Buttermilk bisa dibuat dengan mencampurkan perasan air jeruk lemon dan susu cair.
  • Minyak bisa diganti margarine atau mentega cair atau dimix, tapi penggunaan minyak membuat adonan lebih moist.

Source: https://www.instagram.com/p/CVNO9ByvufN/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe