Saat hari raya Lebaran, kehadiran Opor Ayam sudah menjadi tradisi yang wajib hadir, tentunya bersama ketupat dan sambal gorengnya. Tanpa kehadiran satu paket itu, rasanya tak afdol ya, Bun? Nah bicara mengenai opor ayam, ternyata ada beberapa variannya, ya Bun. Yakni Opor Ayam Kuah Kuning dan Opor Ayam Kuah Putih. Keduanya sama-sama enak dan lezat.
Perbedaan opor ayam kuning dan opor ayam putih sebenarnya hanya terletak pada satu bahan yakni, penggunaan kunyit. Kunyit inilah yang menghasilkan warna kuning. Warna Opor Ayam Kuah Putih memang terlihat lebih pucat, meski demikian kelezatannya membuat orang banyak menggemari sajian yang satu ini.
Lalu apakah Bunda juga menyukai kelezatan Opor Ayam Kuah Putih? Maka sudah tepat Bunda memilih artikel ini, karena kami sudah pilihkan resep opor ayam spesial untuk Bunda coba di rumah. Seperti apa resepnya, yuk simak di bawah ini!