Menu Istimewa Garang Asem Ayam, Rasa Nyamleng Bikin Nagih

April 6, 2021Clarissa
garang-asem-ayam

Prep time: 30 Menit

Cook time: 60 Menit

Serves: 10-15 potong

Bagi masyarakat Jawa Tengah, Garang Asem Ayam adalah sajian yang sulit ‘tuk ditolak. Bagaimana tidak, rasanya sungguh maknyus dengan kuah kaldu ayam yang segar rasa gurih, asam dan pedas.

Aroma makin mantap karena masakan ini biasanya diolah dengan membungkusnya dengan daun pisang. Hasilnya pun akan makin sedap parah! Dijamin bakal makan lupa kenyang.. ?.

Garang Asem Ayam by @ susie.agung

 


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Garang Asem Ayam

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 60 Menit
  • Porsi: 10-15 potong

Ingin bersantap menu khas Jawa Tengah yang asam gurih segar? Garang Asem Ayam lah jawabannya. Tak perlu cari kemana-mana, karena sudah kami pilihkan resep lezatnya di sini, yuk dicoba!

Bahan-Bahan

Bahan Utama :

  • 1 ekor ayam kampung muda (cuci bersih, potong sesuai selera)
  • 1 liter santan (dari 1/2 butir kelapa)
  • 10 buah belimbing wuluh (potong-potong)
  • 3 buah buah tomat hijau (potong-potong)
  • 6 lembar daun salam (sobek kasar)
  • 6 lembar daun jeruk (sobek kasar)
  • 20 biji cabe rawit utuh
  • 2 batang serai (memarkan)
  • Secukupnya garam, gula merah & lada bubuk
  • 1 ruas lengkuas (memarkan/iris tipis)
  • 1 ruas jahe (memarkan)
  • 10 butir bawang bawang merah (iris tipis)
  • 6 siung bawang putih (iris tipis)

Pelengkap :

  • Daun pisang
  • Tusuk gigi untuk menyemat

Cara Membuat :

  • Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis bawang merah & bawang putih sampai wangi, masukkan serai, jahe & lengkuas, aduk rata, masukkan ayam aduk-aduk sampai berubah warna, tuangi santan, aduk rata, bumbui garam, gula merah & lada bubuk, aduk rata, koreksi rasa, matikan api.

  • Masukkan semua potongan belimbing wuluh, tomat, cabe, daun jeruk dan daun salam, aduk rata.

  • Tumpuk 2 lembar daun pisang yg agak lebar (saya lapisi plastik diantara 2 tumpukan daun tersebut karena takut bocor), beri ayam beserta kuah dan rempahnya, bungkus bentuk tum, semat lidi/tusuk gigi, lakukan sampai habis.

  • Kukus garang asem dalam dandang yang sudah dipanaskan terlebih dahulu, kukus selama 20-30 menit, angkat, sajikan hangat.

Tips :

Bisa menggunakan santan kental instan untuk kepraktisan. 100 ml santan kental instan setara dengan 1 buah kelapa.

Referensi: https://www.instagram.com/p/CKxtjVtl_eN/?igshid=1flpvgtekuz6n

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe