Masih Terus Dicari, Bolu Kukus Semangka! Yuk Jadikan Ide Bakulan Laris Manis!

March 16, 2022Arini
bolu-kukus-semangka

Prep time: 15 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 25 – 28 Buah (tergantung ukuran cetakan)

Warna-warninya yang cantik bak buah semangka, membuat siapapun tertarik ingin mencoba membuat dan merasakan bagaimana rasa lezat Bolu Kukus Semangka yang lagi viral ini.

Apakah Bunda salah satunya? Cuss praktikkan resepnya di bawah ini dan sajikan untuk keluarga di rumah, atau jadikan snack suguhan di segala acara. Selamat mencoba!

Bolu Kukus Semangka by @ anshy_andihamsiah


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Bolu Kukus Semangka

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 25 – 28 Buah (tergantung ukuran cetakan)

Bolu ini lagi nge-hype, rame berseliweran di media sosial. Tak heran karena tampilannya yang cantik membuat siapapun ingin mencobanya. Bunda tertarik juga, yuk ikuti artikel ini dan temukan resep Bolu Kukus Semangka disini!

Bahan-Bahan :

  • 2 butir Telur
  • 120 gr Gula pasir
  • 1 sdt SP
  • 1/2 sdt Vanili
  • 120 gr Tepung protein sedang
  • 10 gr Maizena
  • 125 ml Santan (65 m santan instan +air)
  • Jintan hitam
  • Pewarna merah cabe
  • Pewarna hijau muda

Cara Membuat :

  • Siapakan cetakan lalu oles minyak goreng tipis-tipis.

  • Mixer telur, gula, SP dan vanila dengan kecepatan tinggi sampai kental berjejak lalu turunkan speed mixer, kemudian masukkan terigu + maizena bergantian santan lalu matikan mixer.

  • Aduk rata kembali adonan menggunakan spatula dengan teknik aduk balik.

  • Bagi adonan jadi 3 bagian beri warna merah, hijau dan satu adonan tetap putih. Lalu tuang adonan merah lalu adonan putih kemudian adonan hijau lalu kukus dengan api sedang sekitar 20-25 menit.

  • Setelah matang, angkat lalu dinginkan.

Source: https://www.instagram.com/p/CW-e5rVvx4i/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe