Lagi Ramai Nih! Pastel Teratai Yang Unik dan Cantik.. Ikutan Bikin Yuk!

August 1, 2021Syafiqha
pastel-teratai

Prep time: 30 Menit

Cook time: 90 Menit

Serves: -

Kalau kemarin di media sosial banyak berseliweran resep makanan manis yang kekinian, kali ini ada penganan gurih tradisional yang ngga mau kalah unjuk gigi.. Pastel Teratai, cantik ya bentuknya Bun? ?.

Tak ada yang beda dengan Pastel klasik, hanya bentuk kulitnya yang dicetak bentuk bunga teratai dengan isian ragout yang diletakkan di atasnya bak putik bunga. Sangat cantik dijadikan suguhan acara. Yuk coba!

Pastel Teratai by @ fridajoincoffee


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Pastel Teratai

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 90 Menit
  • Porsi: -

Siapa sih yang ngga kenal Pastel, penganan gurih berbentuk setengah lingkaran itu kini hadir dalam bentuk bunga teratai yang cantik. Bagaimana sih cara membuatnya? Yuk cari tau di artikel berikut!

Bahan-Bahan

Bahan Kulit :

  • 250 gr tepung terigu protein sedang
  • 50 gr margarine
  • 1 butir telur
  • 60 ml air es
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu bubuk

Bahan Ragout :

  • 125 gram ayam fillet, rebus, potong dadu
  • 1 wortel, potong dadu, rebus sebentar
  • 1 kentang, potong dadu, rebus sebentar
  • 1 sdm mentega
  • 1 siung bawang bombay cincang
  • 2 siung bawang putih cincang
  • 250 ml susu
  • 1 sdm terigu dilarutkan dengan sedikit air
  • ½ sdm gula
  • 1 tangkai seledri, iris halus
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat

Ragout :

  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan mentega sampai harum.

  • Masukkan ayam, kentang dan wortel, tumis sebentar.

  • Tambahkan susu cair, masak hingga mendidih dan matang.

  • Masukkan garam, kaldu bubuk, gula, aduk rata. Koreksi rasa.

  • Masukkan larutan tepung terigu untuk mengentalkan, aduk hingga mengental.

  • Masukkan seledri. Aduk rata. Angkat.

  • Dinginkan ragout sebelum digunakan untuk isian.

Kulit Pastel :

  • Campurkan semua bahan kulit dalam baskom, tambahkan air es, sedikit demi sedikit. Hentikan penambahan air jika dirasa sudah cukup. Lalu aduk dengan sendok kayu hingga rata dan kalis. Jangan diuleni dengan tangan seperti nguleni donat, supaya hasilnya ga keras.

  • Bungkus plastik, lalu masukkan kulkas selama 15 menit.

  • Cetak dengan cetakan pastel teratai. Tumpuk ukuran yg besar dengan yg kecil. Pencet bagian tengahnya supaya melekat.

    pastel-teratai

    pastel-teratai

    pastel-teratai

  • Goreng dengan api sedang. Tekan bagian tengahnya supaya tidak terlepas. Kemudian bentuk kelopaknya supaya melengkung. Goreng hingga matang. Angkat tiriskan.

  • Beri daun seledri, ragout kemudian hias dengan irisan cabe merah.

  • Sajikan!

    pastel-teratai

    pastel-teratai

    pastel-teratai

Source: https://www.instagram.com/p/CQA6G_FLv0W/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe