Kolak Setup Pisang Buatmu Yang Tak Akur Dengan Santan

April 25, 2020Clarissa
kolak-setup-pisang

Prep time: 15 Menit

Cook time: 20 Menit

Serves: 5

Kolak adalah ikon menu takjil berbuka puasa bagi masyarakat Indonesia. Minuman ini menjadi semakin mudah ditemukan saat bulan puasa Ramadhan datang. Varian kolak berisi potongan pisang kepok, kolang-kaling, dan ubi kuning dalam kuah santan gula merah lah yang paling populer. Sangat segar dinikmati hangat atau pun dingin, apalagi setelah berpuasa seharian. Namun ternyata ada sebagian orang yang tidak bisa atau tidak mau menikmati kolak karena kandungan santannya, lho!

Nah, resep pilihan kami kali ini bisa menjadi solusi bagi Bunda dan keluarga yang ingin juga menghadirkan kolak sebagai takjil berbuka puasa namun tanpa santan, yakni Kolak Setup Pisang. Tak kalah lezat, dan karena minus santan, hidangan ini tentu saja memiliki sensasi lebih ringan dan segar. Selain itu, Bunda juga bisa menambahkan kolang-kaling ke dalam hidangan penutup khas Belanda ini

Ingin tahu bagaimana resep lengkapnya, yuk cek resepnya berikut ini!


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Kolak Setup Pisang

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 20 Menit
  • Porsi: 5

Jika Bunda dan keluarga menyukai kolak pisang tapi ingin mengurangi konsumsi santan, coba Kolak Setup Pisang ini! Tak kalah lezat dan lebih segar!

Bahan-bahan :

  • 10 buah pisang potong serong
  • 180 gr Gula merah/ sesuai selera
  • Gula pasir sesuai selera
  • 1/2 sdt Garam
  • Daun pandan 2 lembar, simpul
  • Kayu manis sesuai selera
  • Cengkeh 3 biji/ sesuai selera
  • Air 1 liter/ sesuai selera
  • Vanilla (opsional)

Cara Membuat :

  • Pertama rebus air sampai mendidih.

  • Masukkan pisang yang sudah dipotong-potong, lalu masukkan gula merah, daun pandan, cengkeh, kayumanis dan gula pasir.

  • Lanjutkan merebus sampai pisang empuk, sajikan.

     

Tips :

  • Untuk hidangan ini biasanya menggunakan pisang kepok, namun Bunda bisa pakai pisang raja, pisang tanduk, atau pisang nangka.
  • Bunda bisa tambahkan kolang-kaling jika suka.

Sekarang tak perlu was-was lagi kan menikmati Kolak Setup Pisang yang bebas santan? Sajikan hangat atau dingin sama-sama lezat, sesuikan selera Bunda dan keluarga. Selamat mencoba, ya!

Referensi: https://www.instagram.com/p/B_Oja0QDelf/?igshid=9r8o32zxr1vb

1 Comments

  • Ranny

    June 22, 2020 at 1:16 pm

    Pot nya beli dimana ya .. salfok ?

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe