Isikan Nastar Premium Full Butter di Toples Lebaran! Kokoh, Lumer, Rasanya Juara!!

May 6, 2021Anisa
nastar-premium-full-butter

Prep time: 15 Menit

Cook time: 1 jam: 30 Menit

Serves: 71 Buah

Berdampingan dengan kastengel, lidah kucing, dan putri salju, Nastar pun selalu setia hadir di acara istimewa hari raya Lebaran. Selalu menjadi incaran karena tampilannya yang menggoda.. mulus, kinclong bersinar bak kulit artis Korea ? ?. Tapi tampilan tak cukup ya Bun, rasanya pun musti juara..

Tenaaang.. dengan resep Nastar Premium Full Butter ini Bunda akan dapatkan segalanya.. ?. Rasa yang juara, tekstur yang kokoh, namun lumer di mulut. Bagaimana, tertarik menghadirkannya saat Lebaran besok, cuss eksekusi resep patennya berikut ini!

Nastar Premium Full Butter by @ murniasri_sarifudin


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Nastar Premium Full Butter

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam: 30 Menit
  • Porsi: 71 Buah

Untuk sajian di hari raya Lebaran yang istimewa kenapa tanggung-tanggung. Sajikan suguhan premium dengan rasa juara seperti Nastar Premium Full Butter ini. Tertarik menghadirkannya di rumah, yuk kepoin dulu resepnya di artikell ini!

Bahan-Bahan :

  • 200 gram butter(wijsman)
  • 50 gram gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • 250 gram terigu protein rendah (hana emas)
  • 30 gram susu bubuk full cream
  • 25 gram maizena
  • Olesan: 2 kuning telur + 1 sdt minyak goreng. Aduk rata, cukup sampai tercampur jangan sampai berbusa.

Cara Membuat :

  • Kocok butter, gula halus, kuning telur sebentar saja asal tercampur, sekitar 2 menit.

  • Masukkan terigu, susu bubuk dan maizena yang sudah diayak. Aduk rata dengan spatula.

  • Ambil adonan, isi dengan selai nanas. Bulatkan. Susun di loyang, beri jarak.

  • Panggang sampai matang. Suhu oven saya 150°C api bawah saja karena menggunakan oven gas. Letakkan di rak bawah. Jika oven listrik space kecil gunakan suhu 130-140°C api atas dan bawah.

  • Dinginkan, lalu setelah dingin oles dengan kuning telur. Angin-anginkan sebentar lalu panggang kembali dengan suhu 150°C sekitar 10 menit, letakkan di rak atas. Saya menggunakan oven gas, dan hanya api bawah. Beda oven beda perlakuan, silahkan sesuaikan sendiri ya.

    nastar-premium-full-butter

Notes :

  1. Adonan kulit 7-8 gram
  2. Isian selai 4 gram
  3. Selai nanas yang dibutuhkan kurang lebih 290 gram.

 

Tips adonan tidak melebar (bleber) saat dipanggang :

  • Butter kondisi dingin (masuk kulkas kurleb 1 jam): Kenapa hrs dingin? Butter mempunyai titik leleh rendah, jadi untuk mengurangi adonan agar tidak beleber, sebaiknya kondisi dingin.
  • Kocok butter dan gula maksimal cukup 1-2 menit.
  • Memulung nastar jadi bulatan, cukup 1x saja saat sudah diisi selai baru dibulatkan

Referensi: https://www.instagram.com/p/COFG8WTDV6a/?igshid=857e214i7oo5

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe