Gulai Daun Singkong, adalah salah satu jenis masakan yang cukup populer di pulau Sumatera dan Jawa. Meski biasanya gulai dibuat dari bahan utama hewani seperti kambing, ayam dan ikan, tapi ternyata menggantinya dengan bahan nabati seperti daun singkong tak kalah lezat, lho! Tekstur daun singkong yang empuk namun tidak mudah hancur dan tidak alot berpadu dengan gurihnya kuah santan menciptakan citarasa yang sempurna.
Kandungan dalam daun singkong dikenal sangat berguna bagi tubuh, seperti bermanfaat bagi pencernaan, regenerasi sel tubuh, kaya serat, dah cocok bagi Bunda yang terkena anemia karena bisa menambah darah. Manfaat ini tentu sangat penting, tak terkecuali saat kita berpuasa. Melihat manfaatnya, maka tak salah bukan menjadikannya sajian untuk menu saat sahur dan berpuka puasa.
Yuk hadirkan kelezatan Gulai Daun Singkong ini ke atas meja makan rumah Bunda, dengan memasak resep patennya berikut ini: