Kue dan Puding
-
Untuk membuat chiffon yang mulus, tentu kita perlu loyang khusus chiffon yang biasanya berbentuk tulban dan bisa dibongkar pasang. Tapi siapa sangka ternyata membuat chiffon bisa memakai paper cup lho! Seperti resep Pandan Chiffon Cup ini, tetap bisa mengembang sempurna dengan pori kue yang aduhai lembutnya. Karena disajikan dalam cup, chiffon ini jadi lebih praktis sebagai bekal atau suguhan berbagai acara. Yuk coba juga buat di rumah! ?? Pandan Chiffon Cup by @ rondut
-
Buat yang sudah pernah coba rasa sajian Tiramisu pasti tak akan melewatkan cake super lezat yang satu ini, Chocolate Coffee Tiramisu Cake. Tekstur sponge cake cokelat nya yang empuk lembut akan berpadu dengan rasa kopi dan lembut creamy nya olesan mascarpone… Serius, ini enak banget!! Chocolate Coffee Tiramisu Cake by @ mega_dinding
-
Besok pagi sarapan roti tawar keju yuk, mom! ?. Resep Cheese Loaf Bread with Poppy Seed ini dijamin endeus, lembut dan moist.. ngga kalah dengan produk bakery ternama. Suka keju, banyakin juga boleh.. ?? enak kaaan kalau bisa bikin sendiri di rumah.. cuss! ? Cheese Loaf Bread with Poppy Seed by @ ayoe_widya83
-
Hayooo.. siapa yang gemes begitu lihat cake mini yang satu ini? Ngga heran, karena visual Korean Lunchbox Cake ini sungguh cantik dan rasanya jadi sayang untuk dimakan ya mom.. ??. Lagi viral nih! Cocok banget jadi hadiah untuk orang terkasih ? Tak hanya ukurannya yang mini dalam wadah Styrofoam kecil, Korean Lunchbox Cake memiliki poin utama pada permainan gradasi warna buttercream yang lembut disertai hiasan atau tulisan sederhana di atasnya. Gampang bikinnya, yuk coba! ? Korean Lunchbox Cake by @ meina83
-
Kue Sus siapa yang tak kenal, penganan ini pun banyak disuka karena rasa kulitnya yang gurih dengan isian vla yang lembut manis. Dan kabar baiknya, para penggiat diet gluten free pun tetap bisa menikmatinya lho.. ?? Tapi tentu saja dengan resep Choux Pastry Rice Flour yang satu ini. Meski memakai tepung beras, kulitnya tetap bisa mengembang dan tetap lezat. Penasaran dengan rasanya? Yuk coba resepnya berikut ini! Choux Pastry Rice Flour by @ lellyemil
-
Putu Ayu biasanya hadir dengan warnanya yang hijau cerah dengan kelapa gurih berwarna putih di puncak kuenya. Tapi baru-baru ini kue ini bersliweran di medsos dengan tampilan baru nan cantik, kita sebut saja Putu Ayu Semangka ya Bun.. ? Terinspirasi dari irisan buah semangka, Putu Ayu ini hadir dengan warna merah dan kuning, lengkap dengan biji-biji hitamnya yang terbuat dari wijen hitam. Meski tanpa parutan kelapa, Putu Ayu ini tak kalah enak dan cocok jadi suguhan di berbagai acara. Jadi.. kenapa tak ikut mencoba membuatnya di rumah Bun? Siapa tau bisa jadi ide bakulan rumahan yang laris manis lho.. Cuss…
-
Tak melulu sajian kue basah atau kering, puding pun lezat dijadikan suguhan istimewa untuk tamu. Macam puding pun beragam, namun jika mom menyukai puding dengan campuran susu.. maka resep Puding Susu Karamel ini musti mom coba di rumah! Yuk cuss coba praktikkan di rumah, dan suguhkan untuk tamu spesial mom dan keluarga! Puding Susu Karamel by @ lisasiduppa
-
Roti empuk lembut dengan topping gurihnya sosis itu enak banget.. cocok jadi menu sarapan, brunch, bekal, atau pun pengganjal perut lapar saat menunggu waktu makan. Jika Bunda sedang mencari resep roti savoury, maka hadirkan Sausage Bread ini untuk keluarga! Bunda bisa gunakan jenis sosis cocktail yang berukuran kecil, tapi jika sulit menjumpainya di daerah Bunda.. gunakan saja sosis besar yang dipotong menjadi dua atau tiga bagian. Jadi bisa langsung rebake nih.. ??.. yuk cuss! Sausage Bread by @ koh_aming
-
Bukan Éclair biasa! Ya.. karena éclair yang kita kenal sebelumnya adalah saudara kue sus dalam bentuk panjang ya, Bun. Tapi kali ini kita akan mengreasikannya menjadi Éclair Dessert Cup yang akan dikemas dalam cup atau jar dan disajikan dingin. Tanpa memakai choux pastry, tapi masih menggunakan elemen vla atau custard seperti versi aslinya, resep kali ini memakai Diplomat Cream sebagai saus cream pengisinya. Tentu saja rasanya lebih lembut dan lumer. Buruan coba ya Bun, bakal laris manis nih! ?? Éclair Desset Cup by @ ulfabujas
-
Donat adalah salah satu penganan yang paling luwes divariasi dengan aneka bahan tambahan, seperti madu, kentang, labu, tape dan masih banyak lagi. Dan kali ini kami ajak Bunda mencoba kelezatan Donat Santan Tanpa Ulen. Rasanya mirip dengan donat kentang, gurih, awet empuk dan lembut.. dan kabar baiknya donat ini tanpa ulen, jadi ngga bikin tangan pegal kan? ??. Tak perlu kelamaan mikir, yuk buruan coba buat di rumah! Donat Santan Tanpa Ulen by @ dapurumi_channel