Camilan
-
Kalau Bunda sekeluarga doyan banget dengan Kue Kacang, maka Bunda bakal lebih doyan lagi dengan Cookies Kacang Mede ini. Tak dipungkiri, kacang mede memiliki rasa gurih mantap dan sangat khas. Apalagi berpadu dengan rasa coklat yang akan semakin membuat rasanya makin nampol. Menarik untuk dicoba, karena cara membuatnya pun tak sulit. Jadi… tunggu apalagi? ?. Dan berikut ini resepnya.. Cookies Kacang Mede by @ novaneperdana
-
Kebanyakan kue kering khas hari raya Lebaran memiliki rasa yang manis, dan sebagian lainnya bercitarasa asin gurih seperti Kastengel. Jika Bunda bosan karena selalu memilih Kastengel setiap tahunnya, maka Lebaran kali ini Bunda bisa coba hadirkan asin gurih renyahnya Kue Kering Bawang Daun. Meski tak menggunakan telur, kukis ini sangat renyah. Wanginya pun begitu menggoda. Jika Bunda tertarik menghadirkannya saat hari raya esok, sangat mudah membuatnya, seperti yang dijelaskan dalam resepnya berikut ini.. Kue Kering Bawang Daun by @ wawawiati
-
Berdampingan dengan kastengel, lidah kucing, dan putri salju, Nastar pun selalu setia hadir di acara istimewa hari raya Lebaran. Selalu menjadi incaran karena tampilannya yang menggoda.. mulus, kinclong bersinar bak kulit artis Korea ? ?. Tapi tampilan tak cukup ya Bun, rasanya pun musti juara.. Tenaaang.. dengan resep Nastar Premium Full Butter ini Bunda akan dapatkan segalanya.. ?. Rasa yang juara, tekstur yang kokoh, namun lumer di mulut. Bagaimana, tertarik menghadirkannya saat Lebaran besok, cuss eksekusi resep patennya berikut ini! Nastar Premium Full Butter by @ murniasri_sarifudin
-
Bakpia menjadi penganan yang identik dengan Yogyakarta, meskipun aslinya dari Cina dengan nama aslinya adalah Tou Luk Pia, yang artinya kue pia kacang hijau. Namun sejak diperkenalkan di Yogyakarta tahun 1948-an, bakpia mulai diproduksi di kampung Pathuk. Sehingga orang lebih banyak mengenalnya dengan sebutan Bakpia Pathuk. Bakpia adalah kue yang terbuat dari campuran kacang hijau dan gula, dibalut dengan kulit yang terbuat dari tepung kemudian dipanggang. Hasilnya adalah kulit yang renyah di bagian luar dan lembut di bagian isinya.. enak banget dan bikin kangen! Dan sebagai pengobat kangen, berikut resep Bakpia Pathuk khas Yogyakarta yang bisa Bunda coba di rumah.…
-
Mirip dengan roti, bakpao pun dibuat dari tepung terigu dan ragi sebagai pengembangnya, hanya saja bakpao dimatangkan dengan cara dikukus. Umumnya bakpao berbentuk bulatan menggembung yang membungkus isian di dalamnya. Seperti namanya “Pao” memiliki arti bungkusan, dan “Bak” berarti daging. Nah kali ini kita akan mencoba resep yang menarik, Steam Floss Roll Bakpao. Alih-alih membungkus, kita akan adonan bakpao menjadi gulungan-gulungan berisikan abon daging. Sangat menarik untuk dicoba bukan, karena untuk membuatnya kita tak perlu mengkhawatirkan kutukan pao keriput kan? ?. Steamed Floss Roll Bakpao by @ vitakwee
-
Jika saat membuat bolu kukus kita mengenal kutukan bolkus mingkem, maka saat membuat Pao kita akan bertemu dengan kutukan pao keriput ?. Apakah Bunda masih mengalaminya saat membuat Pao, atau masih saja keriput hingga saat ini? ?. Jangan menyerah dulu Bun, maka Bunda bisa coba resep Pao Isi Kacang Gula pilihan kami kali ini. Pao bisa disantap kapan pun, akan lebih nikmat saat disantap hangat. Panaskan sebentar dalam kukusan sesaat sebelum disajikan. Masih penasaran dengan Pao berkulit mulus dan menul, cuss eksekusi resep berikut dan ikuti setiap langkah-langkah membuatnya. Pao Isi Kacang Gula by @ yulichia88
-
Ringan, kresss, ngga bisa berhenti ngunyah dan ngunyah lagi… itu gambaran yang sungguh pas saat kita memegang toples berisi kue kering Lidah Kucing ya Bun.. ?. Tak heran kenapa kuker ini bisa selalu hadir setiap tahunnya saat kita merayakan hari raya, karena banyak orang yang menyukai kerenyahannya yang ringan ngga bikin bosan. Varian rasanya pun semakin beragam.. mulai dari pandan, coklat, keju, red velvet dan satu lagi yang kali ini kami pilihkan untuk Bunda coba di rumah, Lidah Kucing Tiga Rasa; terdiri dari rasa vanilla, coklat dan black cocoa powder. Tertarik menjadikannya sajian unik dan yummy saat hari raya besok,…
-
Macam varian kue kering memanglah sangat banyak, namun ada beberapa jenis kue kering cukup populer dan lebih sering dipilih untuk suguhan di hari raya. Seperti Nastar, Kastengel, Putri Salju dan tak ketinggalan Lidah Kucing. Jadi, kali ini sudah kami pilihkan salah satunya, Resep Lidah Kucing Wijen. Makin enduls karena taburan wijen yang membuatnya wangi menggoda. Selain resep, ada tips nya lho supaya Lidah Kucing bikinan Bunda bisa renyah lebih lama. Check it out! Lidah Kucing Wijen by @ aniktriwina
-
Odading Mang Oleh yang kalo makan berasa jadi ironman bikin geger emak-emak hobby masak di IG ?. Gimana ngga, kemana mata memandang.. foto-foto odading bertebaran di berbagai akun IG, apalagi kalo bukan recook resep aneka resep odading.. ?. Ngga mau ketinggalan donk mak, hayuk bikin Odading Kopong di rumah a la akun IG @ cookingwithhel. Emang beda ya sama odading tetangga, tapi rasa ngga kalah juara lho, abis makan bisa jadi Superman!!hihihi ??. Odading Kopong by @ cookingwithhel