Camilan
-
Bingung mau bikin cemilan apa buat ngisi toples di rumah mom? Kalau mom dan keluarga suka dengan jenis kue kering yang garing renyah dan ada kacang-kacangnya, maka mom harus coba resep Choco Nuts Cookies ini deh! Rasanya manis, gurih kacangnya mantap apalagi ditambah dengan chocochip yang nyokelat. Dijamin masuk toples belum, masuk mulut dan perut iya.. ???. Cuss coba! Choco Nuts Cookies by @ plasa.cake
-
Turun hujan sedari pagi bikin mager mau keluar rumah, untung di rumah ada stok kentang dan tepung-tepungan.. jadi mari kita bikin cemilan per-acian! ??. Yes, Cimol Kentang ini enak banget lah, kreess mantap. Cimol Kentang ini bisa dinikmati dengan bumbu tabur favorit sehingga rasanya makin nagih. Tertarik membuatnya sendiri? Tak perlu takut meletus saat menggorengnya, karena ada tipsnya. Yuk, intip resepnya berikut ini! Cimol Kentang by @ randferdian
-
Malem-malem tetiba pengin ngemil Martabak Telur yang dicocol manis asam pedasnya cuko.. yum.. yumm.. ??. Kebetulan ada stok kulit lumpia (Spring Roll Skin) di kulkas, langsung deh eksekusi ke dapur. Cepet dan gampang bikinnya ya mom, yuk ikutan recook resepnya! Martabak Telur by @ icha.irawan
-
Jika dilihat, tampilan Pisang Rai dari Bali ini mirip dengan Pisang Ijo khas Makassar. Bedanya jika Pisang Ijo dinikmati bersama vla tepung beras (bubur sumsum), maka Pisang Rai ini dinikmati bersama baluran parutan kelapa dan siraman saus gula merah. Hasilnya, rasa dari sajian Pisang Rai ini adalah perpaduan manis lembut pisang, gurih parutan kelapa dan manis legitnya saus gula merah. Yuk coba buat di rumah dan sajikan untuk keluarga di rumah! ? Pisang Rai Khas Bali by @ cookingwithhel
-
Pengin sarapan atau ngemil roti tawar, mom? Nikmati dalam menu sajian yang lebih sedap yuk, hari ini kita pilihkan resep lezatnya Prawn Toast alias roti goreng udang. Rasanya gurih manis udang, lembut di bagian dalam dan renyah di bagian luarnya. Kudapan asal Tiongkok ini enak beud disantap hangat-hangat sebagai menu sarapan atau cemilan teman minum kopi. Sajikan bersama saus sambal dan mayonnaise, dijamin nagih mom! Yuk coba! Prawn Toast by @ moucup
-
Jasuke siapa yang tak kenal, singkatan dari Jagung-Susu-Keju. Jika biasanya kita hanya menyampur jagung pipil kukus yang kemudian panas-panas ditambahkan mentega, krimer kental manis, dan parutan keju.. Kali ini kita akan memanggangnya. Ya.. kami ajak Bunda coba resep Jasuke Mozzarella Panggang, yakni jasuke klasik yang ditambahkan parutan mozzarella dan dipanggang. Hasilnya tentu lebih lezat dan super mantap. Kalau Bunda sedang cari ide kudapan mudah tapi lezat, resep ini jawabannya.. Jasuke Mozzarella Panggang by @ aguswatis
-
Waktunya cemilaaan!! ??.. Buat pengisi toples, kali ini kami ajak Bunda untuk coba membuat sendiri Enting Enting Kacang di rumah. Ada yang menyebutnya Nugat, Tengteng. Kalau di tempat Bunda, apa sebutannya? Berbahan kacang tanah dan karamel gula, cemilan manis tempo dulu ini biasa kita jumpai di rumah nenek, dan enaknya selalu bikin kangen hingga sekarang. Yuk ah buruan cek resepnya, gampang bingits bikinnya kok! Ikuti tips cara membuatnya yaaa.. ? Enting Enting Kacang by @ wawawiati
-
Roti asal Georgia ini hanya bisa dibuat oleh orang yang bahagia.. itulah tradisi yang dipercaya oleh penduduk sekitar. Namanya Khachapuri, atau lengkapnya Adjaruli Khachapuri, roti keju Georgia. Lezat dinikmati hangat saat kejunya masih meleleh.. yummy.. ??. Punya kekhasan dengan telur ceplok setengah matang yang ada di bagian tengah roti. Jika Bunda dan keluarga suka dengan roti gurih, maka coba resep ini.. tapi tentunya Bunda harus bahagia saat membuatnya ya.. ?? Khachapuri by @ turkuazkitchen