Pengin ngemil yang gurih, mom? Bikin aja Seaweed Chicken Roll.. ini tuh adonan halus daging ayam yang dibungkus nori, enak banget makannya anget-anget sambil dicocolin ke saus sambal dan mayonnaise.. simple but tasty! ? Kalau anak-anak di rumah doyan gurihnya nori, kenapa tidak coba sajikan cemilan ini di rumah.. gampang beud kok bikinnya. Yuk mulai siapin bahan-bahannya! ?? Seaweed Chicken Roll by @ silvialim18
-
Kalau dengar nama Nasi Gila tentu akan langsung teringat dengan sajian nasi putih yang disajikan dengan tumisan yang memiliki isian berupa baso, sosis, ayam, sapi, telur atau bahkan daging ayam cincang. Umumnya tumisan dengan aneka isian ini terasa pedas nampol.. tapi jika mom ingin menghidangkannya untuk anak-anak di rumah, hadirkan versi tak pedasnya. Lezatnya sosis, baso dan telur.. siapa yang bisa menolak? Yuk coba resepnya! Nasi Gila by @ lidyatjahjadi
-
Sate ayam yang satu ini tampil berbeda dengan sate ayam pada umumnya yang kita kenal. Sate Taichan berwarna putih karena dibakar tanpa memakai bumbu kacang maupun kecap. Soal rasa, tak perlu ragu lagi.. dagingnya gurih, empuk dan juicy.. ?? Biasa disajikan dengan sambal cabai pedas yang segar dengan aroma irisan daun jeruk, serai dan perasan jeruk sambal. Enak banget dan musti dicoba karena cara membuatnya pun mudah.. yuk cek resepnya! Sate Taichan by @ rikaekawati
-
Mau masak sate ayam, sate sapi, sate kambing, atau mau sate.. rusnya denganku? #eeaaaa.. ???. Hayuk lah cuss hari ini kita masak Sate Kambing Empuk plus bebas bau. Untuk mengolah daging yang satu ini kita memang perlu sedikit riweuh ya mak, tapi hasilnya.. beeuuuh.. awas ya kalo ntar makan nambah-nambah! ??? Sate Kambing Empuk by @ regunancha
-
Annyeonghaseyo yeorobun.. ??. Hari ini kita masak menu sehat dari negerinya oppa Park Seo Joon yuk.. ?? namanya Dak Gomtang alias Sup Ayam ya mak ?. Dak Gomtang disajikan tawar dengan garam dan gula yang terpisah, hal ini karena selera orang berbeda-beda. Sup Ayam Dak Gomtang ini sangat lezat, dan wangi gurih kaldu ayamnya sangat menggoda selera. Orang Korea menyajikan sup ayam ini saat musim panas untuk menambah energi. Dak Gomtang (Korean Chicken Soup) by @ regunancha
-
Yuk mom bikin sajian a la resto di rumah, lebih hemat tapi rasa tak kalah lezat.. Kan dimasak dengan tambahan bumbu cinta.. #eeaaa ???. Kali ini kita akan masak Chicken Schnitzel lengkap dengan mushroom sauce nya. Steak ayam yang populer di Jerman dan Austria ini mirip dengan Chicken Katsu a la Jepang ya mom. Tapi tentu saja beda di pemakaian saus dan kelengkapan sajiannya. Jadi langsung saja yuk coba resepnya! Chicken Schnitzel by @ regunancha
-
Korean Chicken Cheese Melt ini enak banget! Cocok nih dinikmati bareng keluarga di akhir pekan ??. Berupa ayam goreng tepung yang dibalut dengan pedas manis saos gochujang, dan disiram dengan keju leleh. Yumm..yuuummm.. menarik untuk dicoba kan, yuk sajikan di rumah! ??. Korean Chicken Cheese Melt by @ yackikuka
-
Pilihan resep lezat kali ini datang dari Kudus, Jawa Tengah. Namanya Opor Bakar Kudus, atau dikenal juga dengan nama Opor Bakar Sunggingan. Unik, karena berbeda dengan sajian Opor pada umumnya. Biasa menjadi menu sarapan, Opor Ayam Kudus ini adalah kombinasi kelezatan aroma smokey ayam bakar dengan siraman kuah opor gurih. Musti dicoba! Yuk intip resep komplitnya berikut! Opor Bakar Kudus by @ bunda_didi